Pilihlah salah satu jawaban dari
pertanyaan-pertanyaan dibawah ini yang anda anggap paling benar !
1. Kegiatan menikmati, menghayati, dan
merasakan suatu objek karya seni merupakan proses dalam mengapresiasi seni. Tujuan
puncak dari kegiatan apresiasi seni yang paling tepat adalah berikut ini.
A.
Meningkatkan
kreatifitas dalam berkarya seni
B.
Mengenal
bentuk-bentuk seni dan budaya nusantara
C.
Menjadi
tahu, apa, bagaimana dan alasan karya seni diciptakan
D.
Menimbulkan
motivasi untuk menambah karya seni baru
E.
Mendatangkan
keuntungan secara finansial bagi seniman
2. Setiap kita akan mengapresiasi setidaknya
harus melalui tahap-tahap tertentu. Susunlah langkah-langkah dalam
mengapresiasi karya seni berikut ini dengan benar.
Analisis
– Persepsi – Pengertian – Penilaian – Pengetahuan
A.
Persepsi
– Pengetahuan – Penilaian – Analisis – Pengertian
B.
Pengetahuan
– Persepsi - Pengertian – Penilaian – Analisis
C.
Pengertian
– Pengetahuan – Analisis – Penilaian – Persepsi
D.
Analisis
– Persepsi – Pengetahuan – Pengertian – Penilaian
E.
Persepsi
– Pengetahuan – Pengertian – Analisis - Penilaian
3. Pengenalan karya-karya seni nusantara
seperti tari-tarian, musik, rupa maupun teater kepada siswa dan siswi sekolah
sejak dini merupakan sebuah tahapan dalam apresiasi seni yaitu…..
A.
Pengertian
B.
Pengetahuan
C.
Persepsi
D.
Penilaian
E.
Analisis
4. Manakah kegiatan-kegiatan dibawah ini
yang termasuk dalam tahapan analisis apresiasi suatu karya seni ?
A.
Pengenalan
bentuk-bentuk karya seni nusantara seperti rupa, teater, music dan tari di
Indonesia
B.
Memberikan
penilaian kualitas sebuah karya seni nusantara
C.
Mempelajari
istilah-istilah serta sejarah masing-masing seni
D.
Mendeskripsikan,
mengklasifikasikan, menafsir objek karya seni yang sedang diamati
E.
Meningkatkan
pemahaman terhadap sebuah karya seni melalui proses pembuatannya
5. Salah satu manfaat melakukan kegiatan
apresiasi seni terutama bagi siswa-siswi di sekolah antara lain.
A.
Sebagai
sarana untuk melakukan penilaian, penikmatan, empati, hiburan dan edukasi
B.
Menimbulkan
hubungan timbal balik yang setara antara sang seniman dengan penikmatnya
C.
Meningkatkan
motivasi berkarya seni yang lebih tinggi
D.
Memupuk
kecintaan terhadap salah satu seni saja
E.
Membuat
siswa dan siswi sekolah menjadi ahli dalam bidang seni
6. Seseorang yang awam dalam pengetahuan
seni sedang mengamati sebuah lukisan dan mengekspresikan karya tersebut
berdasarkan indera penglihatannya semata. Hal ini menunjukkan bahwa orang
tersebut melakukan apresiasi seni jenis…..
A.
Estetik
B.
Empatik
C.
Kritik
D.
Problematik
E.
Aplikatif
7. Apabila seorang profesional dalam bidang
seni dengan didukung pengetahuannya yang mendalam tentang seni sedang mengulas
sebuah karya seni maka ulasannya tersebut merupakan apresiasi jenis…
A.
Aplikatif
B.
Empatik
C.
Estetik
D.
Problematik
E.
Kritik
8. Perbedaan utama antara apresiasi estetik
dengan apresiasi kritik adalah….
A.
Apresiasi
kritik hanya menitikberatkan pada keindahan indrawi saja sedangkan apresiasi
estetik menghayati seni lebih dalam
B.
Apresiasi
kritik menghayati karya seni secara mendalam sedangkan apresiasi estetik
melakukan apresiasi berdasarkan keilmuan
C.
Apresiasi
estetik mendeskripsikan sebuah karya hanya berdasarkan bentuk dan jenisnya saja
sedangkan apresiasi kritik memgulas karya dari segi keindahannya saja
D.
Apresiasi
estetik membahas karya seni berdasarkan pengamatan secara mendalam mengenai
keindahannya sedangkan apresiasi kritik membahas karya seni melalui keilmuan
seperti mendeskripsikan, klasifikasi, analisis, serta evaluasi
E.
Apresiasi
kritik mengulas karya seni yang negative atau buruknya saja sedangkan apresiasi
estetik mengulas karya seni yang positifnya atau baiknya saja
9. Profesor Brent G. Wilson berpendapat
bahwa ada tiga domain utama dalam apresiasi seni yang masing-masing memiliki perbedaan
pengertian. Salah satu domain dalam apresiasi seni adalah valuing ojektif
yaitu….
A.
Penilaian
berdasarkan fakta, jenis dan bentuk karya seni itu sendiri
B.
Penilaian
berdasarkan pendapat para apresiator mengenai tafsiran sebuah karya seni
C.
Penilaian
berdasarkan inderawi penikmat seni saja
D.
Penilaian
berdasarkan perasaan penikmat seni dalam mengulas karya
E.
Penilaian
berdasarkan keilmuan dan kepakaran apresiator
10. Jika dalam mengapresiasi sebuah karya
seni sudah dalam taraf memberikan respek atau penghormatan dan penghargaan pada
dunia seni dan profesinya maka hal ini termasuk dalam domain…..
A.
Valuing
Objektif
B.
Valuing
Subjektif
C.
Emphazing
D.
Feeling
E.
Analizing
11. Penghayatan sebuah karya seni sehingga
menimbulkan perasaan senang terhadap seni termasuk domain ……… menurut Brent G.
Wilson
A.
Feeling
B.
Emphazing
C.
Valuing
Subjektif
D.
Valuing
Positif
E.
Analizing
12. Seni rupa di nusantara memiliki sejarah
dan perkembangan tersendiri yang dimulai dari masa prasejarah, masa klasik, dan
masa Islam. Bentuk seni rupa paling awal di nusantara adalah lukisan tapak
tangan, binatang buruan dan lain sebagainya dan ini menunjukkan bahwa….
A.
Masyarakat
Indonesia baru mengenal seni rupa pada jaman hindu-budha
B.
Masyarakat
Indonesia sudah mengenal seni rupa sejak jaman purba dengan dikenalnya
bentuk-bentuk seni rupa primitive
C.
Masyarakat
Indonesia sangat mudah menerima pengaruh-pengaruh dari luar
D.
Masyarakat
Indonesia sejak jaman dulu selalu dekat dengan alam sehingga melukiskan kondisi
keseharian pada saat itu
E.
Masyarakat
Indonesia selalu menolak pengaruh luar terutama terlihat dari seninya
13. Berikut ini adalah contoh bentuk-bentuk
seni rupa yang menjadi ciri khas daerahnya masing-masing
A.
Batik
dengan motif mega mendung berasal dari Cirebon
B.
Keris
berasal dari daerah Dayak
C.
Patung
Asmat merupakan ciri khas ukiran Jepara
D.
Kain
Songket merupakan pakaian khas masyarakat Batak
E.
Kain
Ulos berasal dari daerah Papua
14. Manakah ciri-ciri teater tradisional nusantara
berikut ini yang benar ?
A.
Memakai
naskah dalam pementasannya
B.
Menggunakan
tata pentas untuk pergelarannya
C.
Terdapat
hubungan yang erat antara pemain dengan penonton
D.
Dimainkan
secara serius tanpa humor karena untuk upacara
E.
Dimainkan
didalam gedung teater
15. Tari tradisional nusantara yang
menekankan keluwesan dalam gerak menjadi ciri khas tarian dari daerah….
A.
Sumatra
Barat
B.
Papua
C.
Bali
D.
Jawa
Tengah
E.
Aceh
Jawablah pertanyaan berikut dengan baik
dan benar !
1. Apakah yang dimaksud dengan seni music tradisional
?
2. Tuliskan 4 fungsi seni music tradisional
nusantara !
3. Berikanlah ulasan secara singkat mengenai
salah satu karya seni nusantara yaitu seni rupa, seni music, seni teater, seni
tari nusantara berdasarkan ciri khasnya! (masing-masing satu karya seni. Contoh
: Keris (Jawa), Lenong (Betawi), Tari Saman (Aceh), Gondang (Batak) )